LABUAN BAJO, Komodo Indonesia Post – Kejaksaan Negeri Manggarai Barat [Kejari Mabar] saat ini tengah menangani kasus dugaan tindak pidana korupsi yang di antaranya adalah Kasus dugaan tindak pidana korupsi sarana dan Prasarana Perkemahan PramukaMbuhung, dugaan korupsi Rehabilitasi Irigasi Wae Kaca 1 [Satu], dugaan korupsi Pembangunan Jalan Hotmix Golo Welu – Orong.
Proses penangan sejumlah perkara oleh Kejari Mabar itu mendapat atensi dari kepala Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur [Kajati NTT].
Kajati NTT, Zet Tadung Allo, S.H. M.H mengatakan kinerja seksi Pidana Khusus [ Pidsus] Kejari Mabar selama ini terpantau oleh Kejati NTT.
“Kinerja Pidsus terkait pemberantasan tindak pidana korupsi terpantau terus oleh kami dan kunjungan saya ini justru lebih banyak juga pada peningkatan kualitas penanganan perkara,” kata Kajati NTT kepada awak media. Jumat, [20/9] pagi di kantor Kejari Mabar.
Penulis : Ven Darung
Halaman : 1 2 Selanjutnya